Kapolda NTB Serahkan Dipa TA 2023 Kepada Satker dan Polres Jajaran

    Kapolda NTB Serahkan Dipa TA 2023 Kepada Satker dan Polres Jajaran

    Mataram NTB - Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (Dipa) tahun anggaran 2023 untuk tata kelola kerja Polres Kota Mataram resmi diterima Kapolresta Mataram Kombes Pol Mustofa SIK MH, Senin (19/12/2022).

    Dipa tahun anggaran 2023 tersebut, diserahkan langsung Kapolda NTB Irjen Pol Drs. Djoko Poerwanto dihadapan Wakapolda NTB, pejabat utama Polda NTB dan Kapolres/ta jajaran Polda NTB, di Ballroom Aston Iin Mataram.

    Kabar ini disampaikan Kapolresta Mataram melalui Kasi Humas Iptu Siswoyo SH, Senin pagi ini, (19/12/2022).

    Penerimaan dan penandatanganan Dipa tahun anggaran 2023 yang dirangkaikan dengan  sosialisasi anggaran serta penandatanganan berita acara dan Fakta integritas satker jajaran Polda, jelas Iptu Siswoyo.

    Kegiatan tersebut sambungnya, berlangsung dihadapan Kapolda NTB Irjen Pol Djoko Poerwanto, para PJU Polda NTB, Kapolres/ta jajaran Polda NTB, Kasubagrenmin dan Kabagren jajaran Polda NTB serta Kaurkeu dan Kasikeu jajaran Polda NTB.

    Lebih lanjut Kasi Humas menjelaskan bahwa DIPA Tahun 2023 yang diterima ini untuk mendukung pembinaan dan operasional Polresta Mataram dalam mengemban fungsi Kepolisian di wilayah hukumnya.

    " Apalagi pada tahun 2024 akan diadakan pesta Demokrasi Pemilu dimana rangkaiannya sudah dimulai sejak 2023, sehingga kami mengajak pula seluruh elemen masyarakat untuk bersinergi bersama TNI-POLRI dan Pemerintah Kota Mataram dalam menciptakan Kamtibmas, " tutup Iptu Siswoyo.(Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Polresta Mataram Gelar Rakor Lintas Sektoral...

    Artikel Berikutnya

    Personel Sat Sabhara Polresta Mataram Atas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Lakukan Kekerasan Terhanap Anak, Pria Asal Ampenan Ini Ditetapkan Tersangka
    Wamenhan M. Herindra Terima Penyematan, Penganugerahan dan Kehormatan Sabuk Hitam dari Taekwondo Indonesia
    Kapolresta Mataram Ikuti Zoom Meeting Bersama Kapolri Terkait Sitkamtibmas Menjelang Pelantikan Presiden RI
    Hingga Hari Ke 5 Ops Zebra, Sat Lantas Polresta Mataram Tilang 861 Pelanggar
    Tata Motors: Dari Lokomotif Hingga Pemain Global di Industri Otomotif

    Ikuti Kami